Langsung ke konten utama

'PULAU SEMPU' tempat dimana ku labuhkan luka hatiku

pulau sempu terletak di kota malang bagian selatan. untuk sampai di tempat ini terlebih dulu kita harus ke pantai sendang biru. perjalanan dari kota malang ke pantai sendang biru sendiri ditempuh dalam waktu kurang lebih 3 jam. saat itu saya melakukan perjalanan bersama dengan 4 orang teman saya yaitu mbak eci, mas zuga, yulia dan condro. karena perjalanan lumayan jauh maka kamipun menggunakan mobil sebagai sarana untuk ke pantai sendang biru. saat itu kami berangkat dari malang pukul 8.00 dan sampai di pantai sendang biru hari sudah siang. sebelum kami menyebrang kamipun mampir ke salah satu rumah warga untuk mencari pemandu. setelah mendapatkan pemandu akhirnya pemandu kamipun mengurus ijin (pulau sempu ini merupakan kawasan hutan konservasi oleh karena itu untuk bisa mengunjunginya harus mendapatkan ijin terlebih dahulu). untuk mekanismenya seperti apa saya kurang tau karena saat itu semua sudah diurus oleh pemandu kami. tidak hanya ijin saja yang diurus tapi urusan sewa kapal juga. kapal ini nantinya akan kami gunakan untuk menyebrang dari pantai sendang biru ke pulau sempu. untuk penyebrangan sendiri membutuhkan waktu kurang lebih 20 menit. di pulau sempu sendiri terdapat pantai yang dinamakan segara anakan.

sebelum menyebrang berpose dulu di "pantai sendang biru"

apakah setelah menyebrang perjalanan kami sudah usai?tidak temans.....ternyata perjuangan kami pun belum berakhir karena untuk mencapai segara anakan yang mempunyai pemandangan yang indah itu kami harus menempuh perjalanan sekitar 2 jam yang mana kondisi medan saat itu agak becek dikarenakan habis hujan...jadi pastikan ketika kalian mengunjungi tempat ini jangan di musim hujan karena akan sangat menyusahkan dikarenakan jalan becek dan licin....

pemandangan sepanjang perjalanan menyebrang dari pantai sendang biru ke pulau sempu


medan yang harus di lalui sebelum mencapai segara anakan


bukan jalan yang mudah bukan?

setelah berjalan kurang lebih dua jam akhirnya sampailah kami kepada saat yang berbahagia menikmati indahnya segara anakan....
penampakan segara anakan dari samping

semacam karang bolong


time to play in the white sand
untuk menikmati pemandangan di tempat ini lebih lama biasanya orang-orang banyak berkemah di sini tetapi karena saat itu waktu saya terbatas dan kamipun tidak ada persiapan maka kami hanya menikmati keindahan itu sejenak tetapi itu sudah cukup memberikan kebahagiaan tersendiri buat saya....setelah puas bermain-main akhirnya kamipun memutuskan kembali saat itu juga sebelum hari gelap.....karena kami masih harus berjalan melewati hutan selama 2 jam maka pemandu kamipun meminta kami untuk segera kembali supaya tidak hilang ditelan kegelapa.

perjalanan ini mengajarkan saya bagaimana untuk tidak menyerah sesulit apapun keadaannya...keep moving because things will change...






Komentar

Postingan populer dari blog ini

Makan Bebek Dengan Nuansa Bali, Ya ke Bebek Indra Aja

  dok by @javafoodie Ada yang tau Bebek Indra atau jangan-jangan belum tau ya ?Di usianya yang masih terbilang baru menginjak usia 2 tahun wajar sih ya kalau para pecinta kuliner di Jogja belum terlalu kenal sama yang namanya Bebek Indra tetapi meskipun begitu kelezatan Bebek Indra ini tidak diragukan lagi lho karena udah banyak direview oleh beberapa food blogger kenamaan seperti @makankeliling , @javafoodie dan @gembulfoodie jadi ga usah khawatir soal rasa. Selain rasanya sebenarnya yang membuat Bebek Indra istimewa adalah suasananya yang menghadirkan nuansa Bali membuat kita berasa lagi di Bali dengan iringan musik Bali dan bau Dupa yang khas bener-bener membuat kita berasa lagi di Bali. So kalau kalian ingin makan bebek sambil menikmati suasana Bali wajib banget ke Bebek Indra. doc by @gembulfoodie Untuk pilihan bebeknya sendiri ada bebek indra atau bebek crispy cuma kalau aku pribadi lebih suka bebek crispy. Untuk pilihan sambelnya ada sambel indra, sambel matah dan sambal kor

Mudahnya Perpanjang SIM di SIM Corner Jogja City Mall

  tempat pengambilan formulir dan pembayaran SIM   Hai gaes aku mau share sedikit soal pengalamanku memperpanjang SIM di SIM Corner JCM nih. Setelah beberapa hari sebelumnya gagal perpanjang karena salah fotokopi SIM yang mau diperpanjang padahal udah mau ambil formulir jadinya gagal deh karena kalau harus keluar Mall buat fotokopi lagi waktunya ga bakalan kekejar karena pendaftaran bakalan tutup 15 menit lagi atau jam 11 tepatnya. Hari berikutnya juga sempat nyari info soal SIM keliling tetapi dasarnya ga rejeki juga eh pas dapat info ada SIM keliling di Polsek Depok pas tiba di TKP jam 10.30 tapi juga pas bubaran jadi ya udah deh akhirnya memutuskan buat balik ke JCM lagi besoknya. Oiya sebelum ke JCM siapkan fotokopi KTP dan SIM yang mau diperpanjang sebanyak masing-masing 2 lembar ya gaes biar kalian ga buang waktu buat bolak balik keluar masuk Mall cuma buat fotokopi terlebih kalau waktunya mepet. Karena di Mall ga ada tempat fotokopi jadi pastikan sebelum masuk kalian sudah bawa

Mudahnya Baca Berita Dan Mengikuti Live Streaming Melalui IDN App

Dengan berkembangnya teknologi membuat kita semakin mudah untuk mengakses berbagai informasi dan berita dimanapun kita berada karena bagi orang seusia saya yang termasuk dalam generasi milenial ini dulu kala kalau mau mengakses berita biasanya melalui siaran berita yang tayang di Televisi tetapi seiring dengan berjalannya waktu disertai dengan perkembangan teknologi cara seperti itu sudah tidak lagi praktis, di samping itu juga saya pribadi selama 10 tahun terakhir ini sudah tidak pernah menonton Televisi. Meskipun demikian bukan berarti saya tidak mengikuti perkembangan berita terbaru karena saya sangat tertolong dengan perkembangan teknologi yang menghadirkan smartphone dan adanya jaringan internet yang memudahkan saya untuk mengakses berbagai informasi yang saya butuhkan di manapun dan kapan saja. Bayangkan betapa ribetnya kalau kita masih harus mengandalkan Televisi sebagai sumber berita karena kita tidak bisa membawa Televisi kemanapun kita pergi jadi pastinya berita yang ki